28 November 2023 | Dilihat: 290 Kali
Seknas Ganjar Pronowo Bersatu Peserta RAKORNAS TKRPP
noeh21
 

Jakarta, Projustisianews. com - Seknas Ganjar Pranowo Bersatu (Seknas GPB) manjadi peserta Rapat Kordinasi Relawan Pemenangan Pemilu (TKRPP) yang berlangsung  di Hall Convention Expo Kemayoran Jakarta Pusat, Senin (28/11/2023).

Utusan  peserta Rakornas TKRPP dari  DPP  Seknas GPB,   Sekjen Rudi Marsito dan Bendum Chandra. Dan Gus Zaeni Ketua Dewan Penasehat Seknas GPB yang juga Tim Pemenangan di TPN. 

Hadir  langsung memberi pembekalan  dalam Rakornas Relawan TKRPP   Capres Ganjar Pranowo, Ketua Umum PDIP  Megawati Soekarno Putri, Ketum partai pengusung lain. Hadir juga dalam rakornas Ketum  TKRPP DR. Ahmad Basarah,  Ketua TPN Ganjar -Mahfud  Arsjad, Mendagri yang diwakili  pj  Dirjen Politik Dan Pemerintahan Umum DR Togap Simangunsong, Ketua Komnas HAM, serta  Ketua KPU.

Dalam Rakornas ini Capres Ganjar meminta kepada seluruh organisasi relawan tetap tanggap  melihat pelaksanaan  Pilpres ini. Capres Ganjar  mengendus ada mulai  cara -cara tidak sehat dan demokratis dalam pelaksanaan Pilpres kali ini . "Kita minta semua relawan mengawasi terutama setiap kepala desa dan Kepala daerah di setiap provinsi,  kabupaten dan kota  agar mereka bekerja secara  netral dan tidak berpihak kepada pasangan tertentu ," ujar Capres Ganjar.

Dari KPU,  Capres Ganjar-Mahfud ditetapkan  pasangan yang mendapat  nomor urut  3 dalam Pilpres 2024. Dengan ketetapan ini Capres Ganjar meminta Relawan  TKRPP ikut mengawasi langsung supaya tidak ada  kecurangan yang mencoreng demokrasi dan hak -hak rakyat selama berlangsung pelaksanaan  Pilpres 14 Pebruari 2024 nanti.

Sementara itu, Dirjen Politik Dan Pemerintahan Umum  meminta agar ANS dan PNS tidak terlibat dalam pemenangan pasangan atribut dan dukungan apapun untuk  capres dan cawapres tertentu.

"Kita akan beri hukuman dan  sangsi tegas kepada PNS atau ANS  yang melanggar ketentuan yang dibuat SKB 5 menteri," timpal Dirjen Togap Simangunsong.

Rakornas TKRPP dihadiri 3887 organisasi relawan i se Jawa. Relawan ini  menjadi pendukung Pemenangan Pasangan Ganjar-Mahfud No.3 untuk meraup kemenangan di Pulau  Jawa. "Dengan tekanan yang terjadi pada Capres Ganjar -Mahfud Capres Ganjar masih yakin akan menangkan pasangan No. 3 diatas 70 Porsen di Pulau Jawa , "tegas Ahmad Basarah. (***)

Alamat Redaksi/ Tata Usaha
Jalan Ceger Raya No. 27  Ceger,
Kecamatan  Cipayung Jakarta Timur - INDONESIA
Telp :  021- 836.83.83
Hotline  : 021- 0812 -1853-3128
Email: Binzar67@ g.mail.com